BERITA BOLA
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menganggap Liverpool pantas berada di final Liga Champions untuk menghadapi tim asuhannya. Zidane tidak akan terkejut apabila Liverpool mampu memberi Madrid kesulitan saat bertanding nanti.
Laga final yang mempertemukan kedua tim tersebut akan digelar di NSC Olimpiyskiy Stadium, Kiev, Ukraina, Minggu 27 Mei 2018, dini hari WIB. Pada laga tersebut kedua tim dipastikan akan menurunkan kekuatan penuh demi mengalahkan satu sama lain.
Menilik pada kekuatan Liverpool saat ini, Zidane pun menaruh pertahatian khusus kepada lini serang Liverpool yang digawangi oleh Roberto Firmino, Mohamed Salah, dan Sadio Mane. Kombinasi ketiga pemain itu akan memberikan ancaman nyata bagi gawang Madrid yang dijaga, Keylor Navas.
Kendati demikian, Madrid memiliki keunggulan tersendiri dari pengalaman bertanding di final Liga Champions. Tim asuhan Zidane itu telah tampil di laga final kompetisi elite Eropa tersebut dalam tiga edisi terakhir, sedangkan ini merupakan yang pertama kali bagi Liverpool sejak musim 2006-2007.
Dengan keunggulan yang dimiliki oleh kedua tim tersebut, maka pertandingan akan berjalan dengan sengit. Bagi Madrid apabila mampu mengalahkan Liverpool, maka itu akan menambah koleksi trofi Liga Champions Madrid menjadi 13.
“Mereka (Liverpool) memiliki musim yang bagus, di Liga Champions maupun Liga Inggris. Mereka dapat menghadirkan masalah, kami tahu itu. Kami tidak akan terkejut. Kedua tim saling mengetahui satu sama lain,” tandas Zidane, seperti diwartakan Inside Futbol, Rabu (23/5/2018).
Zinedine Zidane Tidak Terkejut Liverpool Tampil Pada Final Liga Champions
Zinedine Zidane Tidak Terkejut Liverpool Tampil Pada Final Liga Champions
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menganggap Liverpool pantas berada di final Liga Champions untuk menghadapi tim asuhannya. Zidane tidak akan terkejut apabila Liverpool mampu memberi Madrid kesulitan saat bertanding nanti.
Laga final yang mempertemukan kedua tim tersebut akan digelar di NSC Olimpiyskiy Stadium, Kiev, Ukraina, Minggu 27 Mei 2018, dini hari WIB. Pada laga tersebut kedua tim dipastikan akan menurunkan kekuatan penuh demi mengalahkan satu sama lain.
Menilik pada kekuatan Liverpool saat ini, Zidane pun menaruh pertahatian khusus kepada lini serang Liverpool yang digawangi oleh Roberto Firmino, Mohamed Salah, dan Sadio Mane. Kombinasi ketiga pemain itu akan memberikan ancaman nyata bagi gawang Madrid yang dijaga, Keylor Navas.
Kendati demikian, Madrid memiliki keunggulan tersendiri dari pengalaman bertanding di final Liga Champions. Tim asuhan Zidane itu telah tampil di laga final kompetisi elite Eropa tersebut dalam tiga edisi terakhir, sedangkan ini merupakan yang pertama kali bagi Liverpool sejak musim 2006-2007.
Dengan keunggulan yang dimiliki oleh kedua tim tersebut, maka pertandingan akan berjalan dengan sengit. Bagi Madrid apabila mampu mengalahkan Liverpool, maka itu akan menambah koleksi trofi Liga Champions Madrid menjadi 13.
“Mereka (Liverpool) memiliki musim yang bagus, di Liga Champions maupun Liga Inggris. Mereka dapat menghadirkan masalah, kami tahu itu. Kami tidak akan terkejut. Kedua tim saling mengetahui satu sama lain,” tandas Zidane, seperti diwartakan Inside Futbol, Rabu (23/5/2018).
0 comments: