BERITA BOLA

Morientes Jagokan Real Madrid Ketimbang Liverpool

May 27, 2018 rumahbola88 0 Comments

Morientes Jagokan Real Madrid Ketimbang Liverpool

Morientes Jagokan Real Madrid Ketimbang Liverpool

Mantan pesepakbola Real Madrid dan Liverpool, Fernando Morientes lebih menjagokan Los Blancos –julukan Real Madrid- di ajang final Liga Champions 2017-2018. Laga yanga kan dimainkan di NSC Olimpiyskiy Stadium, Kiev, Ukrania pada Minggu (27/5/2018) dini hari tersebut diprediksi pria asal Spanyol itu akan menjadi milik Madrid.

Morientes mengatakan kedua tim memang memiliki tipe permainan yang sama yakni menyerang. Akan tetapi ia mengingatkan kepada Liverpool bahwa Madrid datang ke Kiev dengan status juara bertahan dan lebih difavoritkan.

Terlebih Madrid sangat berambisi untuk mencetak hattrick dengan gelar juara Liga Champions pada musim ini. Sementara Liverpool tampil terakhir ke final Liga Champions adalah pada 2007. Tetapi kala itu mereka harus menyerah dari AC Milan dengan skor akhir 2-1.

“Saya pikir final akan sangat terbuka. Mereka adalah dua sisi tim yang bermain menyerang, yang suka mengambil risiko, yang mencetak gol, dan kebobolan dengan mudah. Ini akan sangat menyenangkan,” ungkap Morientes, mengutip dari Marca, Minggu (27/5/2018).

“Ketika Real Madrid berada di final mereka adalah favorit, dan lebih lagi setelah memenangkan dua edisi terakhir. Itu adalah poin yang menguntungkan mereka,” tambahnya.

“Memang benar Liverpool datang dengan antusiasme dan sejarah besar di belakang mereka, tetapi bahkan mereka tahu bahwa Real Madrid adalah favorit. Mereka harus terbiasa dengan situasi ini. Kegelisahan karena tidak memainkan final [sejak 2007] mungkin menjadi cacat bagi Liverpool,” tutupnya.

0 comments: